THE 1ST ANNUAL GENERAL MEETING LES CLEFS D’OR INDONESIA 2018
Hotel Management Bina Nusantara University mendapat kesempatan untuk dapat hadir pada the 1st Annual General Meeting Les Clefs d’Or Indonesia- Indonesian Concierges Meeting & Education yang dilaksanakan di Hotel Grand Mercure Jakarta Harmoni pada 21 Oktober 2018. Pada acara ini, HM BINUS diwakilkan oleh 4 mahasiswa yaitu Wijaya, Rica Octavia, Hansel Martanu dan Fazria Suhardini didampingi Ibu Rachel Dyah Wiastuti.
Acara dibuka oleh Bapak Yoga Rahiyang selaku Chairman of the 1st Annual General Meeting 2018. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Bapak Hasan Ashari selaku President of Les Clefs d’Or Indonesia yang menyampaikan laporan kegiatan 2018 serta projek untuk 2019 mendatang. Sesi berikutnya merupakan presentasi dari beberapa keynote speaker dan juga educational workshop yang disampaikan oleh:
- Randy Santos (3rd Vice President UICH Les Clefs d’Or International, Chief Concierge of InterContinental Doha, Founder of Les Clefs d’Or Qatar)
- Shaun Ryan (Zone Director UICH South East Asia & Oceania, Chief Concierge of SKYCITY Hotel New Zealand)
- Gregory Tan (Past President of Les Clefs d’Or Singapore)
- Bapak Hasnal Bakri (Founder of Les Clefs d’Or Indonesia)
- Bapak Romy Mansoer (Former President of Les Clefs d’Or Indonesia)
- Bapak Hari Wibowo (Chief of Destination and Marketing Jakarta Tourism Board)
- Ibu Nonie Bates (Chief Marketing and Communication Officer of Jakarta Post)
- Bapak Alex Nayoan (Senior Advisor of The Dharmawangsa Jakarta dan Advisor of Jakarta Hotel Association)
Selain General Meeting, presentasi Keynote Speaker dan Educational Workshop, terdapat presentasi dari pihak lain terkait yaitu dari Blue Bird Group, Ningrat Muda Mandiri Concierge, GAPURA Airport Assistance, dan NIKKEI Shimbum.
Terimakasih kepada Bapak Yoga Rahiyang atas undangan yang diberikan, sehingga Hotel Management BINUS dapat menghadiri acara yang sangat menginsipirasi karena dapat menambah wawasan mengenai perkembangan dunia Concierge di Indonesia yang tentunya berkaitan erat dengan bidang perhotelan yang dijalani jurusan HM BINUS.
Berikut dokumentasi kegiatan: