Pada 15 Agustus 2018 berlangsung acara pelantikan Rektor BINUS UNIVERSITY periode 2018- 2023 yaitu Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo MM. Kesinambungan kepemimpinan BINUS UNIVERSITY akan terus dilanjutkan oleh Prof. Harjanto Prabowo yang BINUS yakini akan terus membawa BINUS University mencapai visi dan misi BINUS 20/20 dengan penuh keyakinan dan sekaligus menyiapkan menuju visi 2035.

Bertempat di Auditorium Kampus Anggrek BINUS UNIVERSITY, acara ini disaksikan oleh Perwakilan Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Perwakilan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III DKI Jakarta, Pimpinan Yayasan BINA NUSANTARA, Anggota Senat Perguruan Tinggi Universitas Bina Nusantara, Pimpinan BINUS University dan BINUS Group, Pimpinan Yayasan Pendidikan dan Pimpinan sekolah-sekolah sahabat, Pimpinan Lembaga Pemerintahan, Perguruan Tinggi, Partner Dunia Industri, Faculty Member, Binusian.

Pada acara ini, Hotel Management dipercaya untuk membantu dalam hal konsumsi. Sebanyak 15 mahasiswa Hotel Management turut membantu operasional service untuk bagian konsumsi yang kemudian ditugaskan di area Plaza dan juga area VIP lantai 2 dengan dikoordinir oleh tim dosen HM. Semoga melalui kepanitian ini, para mahasiswa mendapat bekal lebih dalam hal food & beverage service dan juga melatih kemampuan mereka untuk mempraktikan hospitality as a hotel management student.

Terimakasih kepada seluruh mahasiswa Hotel Management atas kontribusinya dalam acara pelantikan Rektor.

 

Para mahasiswa semester 5 dan semester 3 yang membantu sebagai tim konsumsi berfoto bersama Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo selaku Rektor BINUS UNIVERSITY

 

Para mahasiswa semester 8 yang membantu sebagai tim konsumsi untuk tamu VIP pada acara pelantikan Rektor berfoto bersama tim Direksi BINUS

 

Tim Dosen HM sebagai koordinator seksi konsumsi dalam acara pelantikan berfoto bersama Rektor Binus

 

Prosesi pelantikan Rektor BINUS

 

Konferensi Pers Pelantikan Rektor BINUS