Pada 29 September 2018, Jurusan Hotel Management Bina Nusantara University mendapat kesempatan dari Kedutaan Besar Australia untuk mengikuti turut berpartisipasi dalam acara “Sharing Session with Andy Easthope” di Jakarta Coffee Week 201 yang diadakan di PIK Avenue, Jakarta Utara.

Andy Easthope adalah seorang barista yang sudah mempunyai pengalaman di bidangnya lebih dari 10 tahun. Pada sharing session tersebut, Andy menjelaskan secara singkat riwayat hidup kerjanya dalam bekerja di bidang coffee dan hospitality, dan setelah itu memberikan wawasan tentang berubahnya dunia coffee dari perspektifnya. Andy, roaster eks Five Senses Coffee ini kini berlabuh di Grinders Coffee Roasters sebagai National Academy Coffee Manager. Tempatnya bekerja ini adalah roastery terbesar di Australia yang menggunakan biji kopi bersistem fairtrade. Sesudah selesai dengan sharing sessionya, dibuka Q&A session dimana narasumber berinteraksi dan menjawab pertanyaan pertanyaan yang diberi oleh partisipan sharing session tersebut.

Terimakasih kepada Kedutaan Besar Australia atas undangan yang diberikan dan kepada Andy Easthope atas sharing yang dibawakan, sehingga dapat memberikan wawasan lebih kepada para mahasiswa Hotel Management.

Berikut dokumentasi kegiatan:

 

Andy Easthope sebagai narasumber saat sharing session

 

Suasana kegiatan

 

 

Hotel Management Binus bersama Andy sebagai narasmber