Mahasiswa Business Hotel Management BINUS@Bekasi Ellistian (2301880332) berhasil meraih GOLD MEDAL dan THE 1ST HIGHEST SCORE pada Class 15 “SAN REMO“ Pasta Challenge – Junior Chef pada ajang THE 4TH LACUISINE COMPETITION 2022 yang menajdi bagian dalam SIAL InterFOOD 2022 yang berlangsung di JI Expo Kemayoran pada 9- 12 November 2022.

Dibawah mentoring Chef Nurul Sukma Lestari, CHE, Ellistian berlatih mulai dari mempersiapkan menu hingga finalisasi, hingga berlatih untuk mendapatkan hasil terbaik dengan proses yang benar dan sesuai ketentuan kompetisi. THE 4TH LACUISINE COMPETITION 2022 merupakan salah satu rangkaian acara dalam SIAL Interfood Exhibition 2022 yang terselenggara atas kerjasama  WorldChefs (World Association of Chefs Societies), ACP (Association of Culinary Professionals) Indonesia dan IPA (Indonesia Pastry Alliance). Salon International d’almentation (SIAL) Interfood Exhibition diselenggarakan oleh SIAL Group dan PT. Kristamedia Pratama. LaCuisine Cooking Competition menjadi wadah bagi para koki untuk menunjukkan kemampuan terbaik, sekaligus menghormati nilai dari profesional dan dedikasi untuk membangun kuliner Indonesia.

Selamat untuk Ellis atas prestasi yang membanggakan.

Berikut dokumentasi kegiatan: